Tertinggal 2 Gol, Persib Comeback Taklukkan Arema

07 Maret 2022 12:00

GenPI.co Jatim - Duel seru tersaji pada lanjutan Indonesia Super League (ISL) musim 2014 yang mempertemukan Persib Bandung melawan Arema Indonesia, Minggu (13/4/2014).

Dua tim penghuni puncak klasemen saling mengalahkan untuk memastikan siapa yang berhakk berada di peringkat satu.

Persib yang bermain di rumah sendiri, Stadion Si Jalak Harupat langsung menekan sejak menit awal.

BACA JUGA:  Arema FC Target Menang Lawan Barito, Angkat Mental Pemain

Hanya saja, Maung Bandung justru tertinggal. Samsul Arif berhasil membuka keunggulan bagi Arema pada menit ke-19.

Menit ke-29 sebenarnya Arema berkesempatan menambah keunggulan usai Christian Gonzales dijatuhkan Hariono di kotak penalti.

BACA JUGA:  Arema FC Ngamuk, Kalahkan Barito Putera 2-1

Namun, sayang sepakan dua belas pas Gustavo Lopes masih membentur tiang gawang.

Kegagalan Lopes dibayar tuntas pada menit ke-41. Gelandang asing asal Argentina itu mencatatkan namanya di papan skor.

BACA JUGA:  Arema FC Kembali ke Tren Positif, Eudardo Almeida Bilang Begini

Babak kedua Persib mulai bangkit. Tak mau malu di depan pendukungnya, Firman Utina dkk terus menekan.

Hasilnya pada menit ke-52 Djibril Coulibaly sukses memperkecil kedudukan.

Giliran Firman Utina yang kemudian mencetak gol penyama kedudukan. Selang ima menit kemudian, Tantan memastikan keunggulan bagi Persib. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM