Pemain Baru Arema FC Bicara Musim Depan, Aremania Bisa Tersenyum

12 April 2022 12:00

GenPI.co Jatim - Arema FC kembali mengenalkan tiga pemain baru. Tak main-main, pemain yang didatangkan tersebut berlabel Timnas Indonesia.

Ketiga pemain tersebut Ilham Udin Armayn, Hasyim Kipuw dan Hanis Saghara Putra.

Hanis Saghara saat jumpa pers secara virtual mengungkapkan alasannya bergabung, karena Arema FC merupakan tim besar.

BACA JUGA:  4 Musim Membela Arema FC, Kiper Berbakat Singo Edan Hengkang

"Kita tahu Arema tim besar di Indonesia, saya tahu Arema punya tim cukup baik, fasilitas lengkap, dan menargetkan gelar juara musim ini," ujarnya, Senin (11/4).

Sebelum bergabung, dia mengaku sempat melakukan pertimbangan bersama keluarga. Namun, itu tak lama untuk kemudian mengambil keputusan.

BACA JUGA:  Arema FC Pastikan Duet Bek Tangguh Berlanjut di Musim Depan

Dia menyebut, selain Arema FC ada tawaran dari klub lain musim depan. Namun, Hanis lebih memilih untuk merumput bersama tim berjuluk Singo Edan tersebut.

Tim asal Kota Malang itu disebutnya tim terbaik yang memiliki persiapan matang untuk musim depan.

BACA JUGA:  Arema FC Kenalkan 3 Pemain Baru, ini Daftarnya

"Ada tawaran (lain, red). Namun, karena Arema FC tim terbaik, saya bersama Arema FC," ujarnya.

Dirinya berharap bersama Arema FC bisa mewujudkan target juara Liga 1 musim depan.

Sementara itu, Arema FC sudah tak asing bagi Hasyim Kipuw. Dia mengaku ingin kembali ke Malang setelah melihat visi misi manajemen yang menargetkan juara Liga 1 musim depan.

"Belajar dari tahun ini, melihat materinya Arema FC sebenarnya bisa jadi juara. Saya akan memberikan yang terbaik untuk membantu teman-teman tim dan menjadi juara," katanya/

Pemain 33 tahun itu mengaku dihubungi langsung oleh Manajer Arema FC Ali Rifki dan Presiden Klub Arema FC Gilang Widya Pramana.

"Cuma satu malam tidak perlu lama-lama. Kalau manajemen itu salah satu alasannya, kalau manajemen bagus main bolanya lancar," katanya.

Ilham Udin Armayn juga mengaku sudah sejak lama ingin bergabung dengan Arema FC. Dirinya merasa bahagia bisa bergabung dengan Arema FC.

Dirinya akan bekerja keras untuk bisa membawa hasil yang terbaik bagi Arema FC.

"Pastinya saya harus bekerja keras dan memberikan kemampuan terbaik untuk kemenangan Arema FC," ujarnya.

Sebelumnya, Arema FC telah memperkenalkan empat pemain baru yakni Evan Dimas, Adam Alis, Gian Zola dan Andik Rendika Rama. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM