Piala Wali Kota Rencananya Suporter Boleh Hadir, Kata Eri Cahyadi

25 April 2022 11:30

GenPI.co Jatim - Piala Wali Kota Surabaya direncanakan bisa dihelat dengan kehadiran suporter, kata Eri Cahyadi.

Jumlah penonton yang hadir masih dilakukan pembahasan. Semua melihat perkembangan kondisi pandemi covid-19, aturan, dan izin yang berlaku dari pemerintah pusat.

Salah satu wacananya, kapasitas stadion bisa terisi 75 persen. Namun, jika kurang hal itu tak dipermasalahkan oleh Pemkot Surabaya.

BACA JUGA:  Persela Dikabarkan Dekati Pemain Bintang, Sudah Bicara Harga

Meski begitu hal tersebut juga masih menunggu asesmen.

"Kami sih inginnya 75 persen penontonnya, tapi kalau diminta 25-50 persen ya kami siap lakukan," kata Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Senin (25/4).

BACA JUGA:  Fakhrurrazi Quba Sesuai Kebutuhan Madura United, Kata Manajemen

Piala Wali Kota Surabaya, kata Eri, menjadi tes event untuk gelaran Piala Dunia U-20 pada 2023.

Eri menyebut hal tersebut sebagai road to Piala Dunia.

BACA JUGA:  3 Keuntungan Persebaya Banyak Diperkuat Pemain Muda

Turnament Piala Wali Kota dijadwalkan bakal digelar pada bulan Juni 2022.

Oleh karena itu, ajang Piala Wali Kota ini diharapkan bisa digelar dengan melibatkan kehadiran suporter di Stadion Gelorang Bung Tomo (GBT).

"Prinsipnya ini (Piala Wali Kota Surabaya) langkah kami menuju Piala Dunia 2023, sekaligus uji coba atau ngetes ketika ada penontonnya, sehingga nanti diharapkan semakin siap menghadapi Piala Dunia," terangnya.

Sementata itu, Wakil Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Timur Amir Burhannudin mengatakan, sudah ada tiga tim yang rencananya akan diundang merumput di Kota Surabaya.

Tim-tim itu, yakni Persija Jakarta, PSIS Semarang, dan kontestan anyar Liga 1 Persis Solo.

"Secara lisan sudah menyatakan kesiapannya, tentu saja Persebaya sebagai klub kebanggaan masyarakat Surabaya tentu harus tampil di kandangnya yang megah," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM