Brylian Aldama Optimistis Cepat Adaptasi di Persebaya

05 Mei 2022 06:00

GenPI.co Jatim - Pemain baru Persebaya Surabaya, Brylian Aldama optimistis cepat beradaptasi dengan pemain-pemain lainnya.

Menurutnya, di Persebaya banyak pemain serta mantan pelatih di EPA U-20 2019 yang mempermudahnya beradaptasi.

"Iya apalagi ada Coach Uston yang melatih di U-20, berdampak untuk adaptasi," kata Brylian dikutip dari YouTube Persebaya berjudul BRYLIAN ALDAMA Kembali Berseragam PERSEBAYA yang diunggah pada 29 April 2022.

BACA JUGA:  Javier Roca Ungkap Kunci Bawa Persik Sukses Tembus Papan Tengah

Selain itu di Persebaya, ada beberapa pemain-pemain eks EPA U-20 2019.

"Ada beberapa pemain EPA yang kenal, jadi adaptasi semakin mudah," jelasnya.

BACA JUGA:  3 Pemain Persebaya Masuk Skuad Timnas SEA Games Vietnam

Pada video tersebut Brylian juga ditanya mengenai banyaknya pemain Persebaya yang berusia muda.

Pemain kelahiran Sidoarjo itu menjelaskan di dalam tim, terlebih saat pertandingan bukan hal itu yang utama, melainkan kekompakan.

BACA JUGA:  2 Pemain Persik Kediri Bela Timnas Indonesia di SEA Games Vietnam

"Kalau menurut saya pemain sepak bola di atas 18 tahun bukan kelompok umur lagi, sudah bicara prestasi," ujarnya.

Maka dari itu, mantan pemain HNK Rijeka itu mengungkapkan ketika di lapangan tidak perlu merasa segan dengan pemain senior.

"Kalau bicara pemain muda, senior di dalam lapangan main bola. Baru di luar saling tetap saling menghormati yang penting kompak, main untuk Persebaya menang dan juara," bebernya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM