Aji Santoso Target Curi Poin Penuh di Kandang Persikabo 1973

24 Juli 2022 19:00

GenPI.co Jatim - Persebaya Surabaya bakal menjalani laga perdana Liga 1 2022-2023 melawan Persikabo 1973 di Stadion Pakansari, Senin (25/7).

Menjelang laga tersebut, pelatih Persebaya Aji Santoso menargetkan timnya bisa mencuri poin dari tuan rumah.

"Paling tidak mendapatkan poin satu," kata Aji, Minggu (24/7).

BACA JUGA:  Marselino Ferdinan Absen di Laga Perdana Persebaya

Dia juga berharap pemainnya mampu menampilkan permainan terbaik sesuai dengan skema latihan, sehingga hasilnya mampu sesuai target.

Apalagi, persiapan untuk menatap laga besok dipastikannya sudah benar-benar matang.

BACA JUGA:  Persebaya Siap Ladeni Persikabo, Aji Santoso Sudah Doktrin Pemain

"Persiapan kami sudah cukup bagus. Mudah-mudahan hasilnya bisa positif dan lebih bagus (melampaui target, red)," ujarnya.

Terkait kekuatan calon lawannya itu, Aji Santoso tak memungkiri jika tim asuhaan Djadjang Nurjaman itu memiliki kualitas permainan yang bagus.

BACA JUGA:  Hasil Pertandingan Borneo vs Arema 3-0, Sukses Balas Dendam

"(Persikabo, red) tidak bisa dianggap remeh, tahu sendiri bagaimana kualitas coach Djajang yang sudah malang melintang di tim-tim Indonesia," ujarnya.

Sementara itu, pemain belakang Persebaya Rizky Ridho mengungkapkan, dia bersama rekan-rekannya bakal tampil maksimal dan mengakhiri musim ini berada di zona kejuaraan asia.

"Semoga kami bisa memenuhi target dari manajer dan pelatih dan semoga bisa bermain di (kompetisi, red) Asia untuk tahun depan," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM