Menang di Kandang Bali United, Pelatih Arema FC Bilang Begini

14 Agustus 2022 14:30

GenPI.co Jatim - Arema FC berhasil menundukkan Bali United pada laga lanjutan Liga 1 2022/2023, Sabtu (13/8).

Tim berjuluk Singo Edan itu unggul tips 2-1 di Stadion I Wayan Dipta.

Pelatih Arema FC Eduardo Almeida menyebut kemenangan ini berasal dari kerja keras anak asuhnya selama pertandingan. Usaha yang tak kenal lelah bisa dibuktikan di lapangan dengan hasil kemenangan.

BACA JUGA:  Bali United vs Arema FC, Laga Penentuan Eduardo Almeida

"Para pemain selalu profesional mereka berkerja keras setiap hari. Hari ini hasilnya kami raih dengan tiga poin," ucap Almeida usai laga, Sabtu (13/8).

Dia menyebut laga melawan Bali United tidaklah mudah. Seperti yang diketahui Stefano Cugurra memiliki materi pemain berkualitas.

BACA JUGA:  Hadapi Arema FC, Bali United Siap Pertahankan Poin

"Kami sudah tahu kalau laga ini akan sulit. Namun kami sudah mempersiapkannya dengan maksimal dan berhasil mencuri poin di Stadion Kapten I Wayan Dipta," imbuhnya.

Dua gol Arema FC dicetak Abel Camara dan bunuh diri Ricky Fajrin. Sementara itu, gol Bali United dicetak Privat Mbarga.

BACA JUGA:  Hasil Laga Bali United vs Arema FC 1-2, Sesuai Target Almeida

Kemenangan ini membuat Arema FC menempati peringkat kelima di klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023.

Tim asal Malang tersebut mengoleksi tujuh poin dari empat laga. Sementara itu, dengan raihan enam angka dari empat pertandingan, Bali United berada di posisi tujuh klasemen. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM