Madura United Tanpa 2 Pemain Kunci Lawan Bhayangkara FC

07 September 2022 19:30

GenPI.co Jatim - Kabar kurang sedap menghinggapi Madura United jelang laga melawan Bhayangkara FC di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan (SGMRP) Pamekasan, Kamis (8/9).

Dua pemain kunci Laskar Sappe Kerap absen pada laga pekan ke-9 Liga 1 2022/2023.

Luis Marcelo Morais dos Reis alias Lulinha dan Esteban Vizcarra tidak bisa memperkuat tim. Keduanya masih menjalani pemulihan dari cedera.

BACA JUGA:  Live Streaming Persita vs Madura United, Duel Papan Atas

Sebenarnya dokter tim Marcelo Araujo telah memberikan restu Esteban Vizcarra untuk bermain.

Namun, pelatih Fabio Lefundes memilih untuk pemain asal Argentina tersebut pulih 100 persen.

BACA JUGA:  Taklukkan Persita, Madura United Kembali Pimpin Klasemen Liga 1

"Kami punya dua pemain cedera, yang bermain penting di dalam tim. Kalau saya masukkan pemain yang tidak fit 100 persen, (berarti, red) saya tidak punya respek sama pemain tersebut, tidak menghargai pemain," ujarnya mengutip dari laman PT LIB, Rabu (7/9).

Dia pun telah menyiapkan alternatif untuk menggantikan kedua pemain tersebut. Pelatih asal Brasil itu juga memberikan kesempatan kepada pemain muda yang belum pernah bermain.

BACA JUGA:  Bertengger di Puncak Klasemen, COO Madura United: Jangan Jemawa

Madura United FC memiliki beberapa pemain yang dimungkinkan mengisi pos tersebut, Bayu Gatra, Moch Kevy Syahertian dan Make Aldo Maulidino.

"Ini bisa menjadi kesempatan untuk pemain yang tidak pernah bermain. Jadi, mereka bisa tunjukkan di pertandingan jika mereka dimainkan," lanjutnya.

Pamain Madura United Zulfiandi optimistis bisa mengamankan poin penuh saat melawan Bhayangkara FC.

"Untuk melawan Bhayangkara FC di rumah kami, kami maksimalkan semuanya, karena ini rumah kami. Kami siap melawan Bhayangkara FC. Semoga kami dapat hasil yang terbaik untuk laga ini," katanya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM