Shin Tae Yong Geber Latihan Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi AFC U-20

08 September 2022 16:00

GenPI.co Jatim - Shin Tae Yong pelatih Timnas Indonesia U-20 langsung menggeber latihan anak didiknya, sebagai persiapan pertandingan kualifikasi AFC di Surabaya.

Para penggawa Garuda Muda itu langsung menjalani sesi latihan di Lapangan Thor, Surabaya.

Mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu mengaku, pemainnya sudah dibekali materi mengenai strategi permainan selama babak kualifikasi AFC nanti.

BACA JUGA:  Link Live Streaming Madura United vs Bhayangkara FC, Hapus Catatan Buruk

"Memang latihan perdana fokusnya ke taktikal," jelasnya.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia bakal menjalani kualifikasi AFC U-20 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya

BACA JUGA:  Lawan PSM Makassar, Persebaya Masih Berharap pada Ketajaman Silvio Junior

Timnas Indonesia U-20, tergabung dalam grup F bersama Vietnam, Timor Leste, dan Hongkong.

Sementara itu disinggung mengenai kualitas lapangan latihan Timnas Indonesia, yakni Lapangan Thor, Shin Tae Yong mengaku tidak menemui kendala.

BACA JUGA:  Kualifikasi Piala AFC U-20, 2 Lapangan di Surabaya ini jadi Tempat Latihan

Dia menjelaskan, lapangan tempat latihan anak didiknya itu sudah cukup layak dipergunakan pertandingan.

"Kondisi lapangan sangat baik, kualitasnya baik untuk pertandingan," terangnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM