Wonderkid Madura United Akhirnya Pulang ke Klub

26 September 2022 10:00

GenPI.co Jatim - Wonderkid Madura United Ronaldo Kwateh akhirnya kembali ke tim. Sejak Liga 1 2022/2023 digulirkan, pemain 17 tahun tersebut belum sama sekali bermain untku tim berjuluk Laskar Sape Kerrab.

Putra mantan pemain Liga Indonesia, Roberto Kwateh tersebut memang banyak dihabiskan di Timnas Indonesia asuhan Shin Tae Yong.

Sejak musim berakhir, Ronaldo langsung gabung dengan Tim Nasional U-19.

BACA JUGA:  Madura United Tanpa 2 Pemain Kunci Lawan Bhayangkara FC

Sebenarnya, dia sempat kembali ke tim. Hanya saja, Ronaldo harus menepi untuk pemulihan cedera patah tulang hidung.

Baru pekan kemarin, Ronaldo benar-benar bergabung berlatih bersama tim.

BACA JUGA:  Link Live Streaming Madura United vs Bhayangkara FC, Hapus Catatan Buruk

"Teman-teman sangat welcome dengan kedatangan saya. Saya sangat senang dan bersemangat sekali berjuang bersama mereka untuk prestasi Madura United," ujarnya mengutip PT LIB, Senin (26/9).

Dia juga mengaku senang melihat Madura United berada di puncak klasemen Liga 1 2022/2023.

BACA JUGA:  Fakta Hasil Pertandingan Madura United vs Bhayangkara FC 1-0

Ronaldo mengaku terus memantu perkembangan tim meski belum bisa bergabung bersama rekan-rekannya.

Dirinya berjanji akan memberikan yang terbaik bila diberikan kepercayaan lebih oleh pelatih.

"Ya pasti dari kemarin, saya nonton terus. Apalagi, sekarang terus berada di peringkat satu, saya senang. Jadi keinginan saya sangat tinggi menjaga konsistensi tim dan semoga saya bisa memberikan yang tetbaik dan bisa dipercaya pelatih," bebernya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM