Hasil Sidang Komdis Terbaru, Aji Santoso dan Manajer Persebaya Dihukum

18 Desember 2022 11:00

GenPI.co Jatim - Komisi disiplin (komdis) PSSI mengumumkan hasil sidang pada Kamis (17/12) kemarin. 

Hasil sidang tersebut menghukum pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso dan manajer Yahya Alkatiri. 

Mengutip laman PSSI, pihaknya menjatuhkan hukuman kepada dua orang Persebaya ini karena dianggap melakukan reaksi berlebihan pada laga Persebaya vs Persik Kediri. 

BACA JUGA:  Lawan Dewa United, Persik Akhirnya Menang

Selain menghukum dua orang dari Persebaya, Komdis PSSI juga menghukum pelatih Persib Bandung, Luis Milla, serta pemain Dewa United Achmad Faris Ardiansyah. 

Berikut ini adalah hasil lengkap Komdis PSSI:

BACA JUGA:  Pelatih Persebaya Aji Santoso Tetap Waspada Meski Pemain Persija Absen

1. Luis Milla Aspas (Pelatih Persib Bandung)

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023

BACA JUGA:  Menang Lawan Persita 2-0, Javier Roca Puji Setinggi Langit  Pemainnya

- Pertandingan: Persib Bandung vs Persebaya Surabaya

- Tanggal Kejadian: 10 Desember 2022

- Jenis Pelanggaran: melakukan perusakan dengan cara memukul bench

- Hukuman: Teguran Keras 

2. Aji Santoso (Pelatih Persebaya Surabaya)

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023

- Pertandingan: Persebaya Surabaya vs Persik Kediri

- Tanggal Kejadian: 13 Desember 2022

- Jenis Pelanggaran: melakukan reaksi berlebihan dengan ucapan kepada perangkat

pertandingan

- Hukuman: Teguran Keras 

3. Yahya Hasan Alkatiri (Manajer Persebaya Surabaya)

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023

- Pertandingan: Persebaya Surabaya vs Persik Kediri

- Tanggal Kejadian: 13 Desember 2022

- Jenis Pelanggaran: melakukan reaksi berlebihan dengan ucapan kepada perangkat

pertandingan

- Hukuman: Teguran Keras 

4. Achmad Faris Ardiansyah (Pemain Dewa United FC)

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023

- Pertandingan: Dewa United FC vs Persib Bandung

- Tanggal Kejadian: 14 Desember 2022

- Jenis Pelanggaran: melakukan perusakan dengan cara memukul pintu ruang wasit

- Hukuman: Teguran Keras. (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM