Liga 1 Tanpa Degradasi, Persebaya Tetap Pasang Target Tinggi

15 Januari 2023 11:00

GenPI.co Jatim - Persebaya Surabaya tetap memasang target tinggi meskipun Liga 1 2022-2023 sudah diputuskan PSSI tanpa degradasi.

Pelatih Aji Santoso bahkan mengatakan tidak mau memandang sebelah mata setiap pertandingan.

Hasil positif pada setiap pertandingan tetap menjadi harga mati yang terus dikejar.

BACA JUGA:  Arema FC Minta Maaf, Imbas Tragedi Kanjuruhan Liga 2 dan Liga 3 Berhenti

"Kami tidak mau leha-leha. Kami tetap fight," kata Aji, Minggu (15/1).

Seluruh pemain sudah diberikan instruksi agar mampu mendulang poin.

BACA JUGA:  Fakta Hasil Pertandingan Liga 1 Barito Putera vs Madura United 1-2

Mereka diminta serius menjalani setiap laga yang dihadapi Persebaya. Sebab, sekalipun tanpa degradasi, torehan maksimal berupa tiga poin diharpakan bisa terwujud.

"Biarpun enggak ada degradasi, kami main enggak serius dan kalah terus juga pusing juga," ujarnya.

BACA JUGA:  Liga 2 Bubar, Persela Lamongan Hentikan Program Latihan

Akhir musim ini diharapkannya berakhir manis bagi Persebaya. Target yang dicanakan di awal musim, yakni masuk jajaran tiga besar harus diraih.

"Saya bersama tim juga akan mengejar prestasi maksimal," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM