GenPI.co Jatim - Persebaya Surabaya kalah telak 0-4 lawan Bali United dalam lanjutan Liga 1 2022-2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta pada Sabtu (18/2) kemarin.
Aji Santoso meminta anak didiknya untuk tidak sedih terlalu lama dan segera bangkit untuk pertandingan selanjutnya melawan PSM Makassar.
"Kami tidak boleh sedih terlalu lama. Kami harus bangkit di pertandingan selanjutnya," katanya dikutip dari laman resmi Persebaya, Minggu (19/2).
Sementara itu mengomentari pertandingan kemarin, Aji Santoso mengakui timnya tidak dalam kondisi ideal menghadapi Bali United.
Pada pertandingan tersebut, Green Force tidak diperkuat dengan beberapa pemain kunci seperti biasanya.
Paulo Victor yang digadang bisa membela Persebaya ternyata masih diragukan. Aji Santoso mengatakan tidak bisa menurunkan pemain asal Brasil karena kondisinya belum 100 persen pulih dari cedera.
Sedangkan Sho Yamamoto, Aji Santoso mengaku kagum dengan semangat pemainnya itu karena meskipun cedera tetap tampil maksimal.
"Sho punya daya juang tinggi. Dia bermain dengan kondisi angkel-nya sakit," jelas bapak lima orang anak ini.
Dia berharap semua pemainnya segera pulih dari cedera dan bisa maksimal bermain melawan PSM Makassar pada Jumat (24/2) mendatang. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News