Wanita Asal Surabaya Wakafkan Hotel dan Restoran, Ingat Pesan Ibu

17 Mei 2023 13:25

GenPI.co Jatim - Seorang wanita bernama Siti Aisyah yang juga seorang pengusaha sukses asal Surabaya tengah menjadi sorotan beberapa hari ini karena niat mulianya.

Wanita yang juga seorang penasihat vanilla hijab ini memutuskan mewakafkan sebuah bangunan hotel dan restoran dengan nilai miliaran rupiah.

Hal ini terungkap dalam akun YouTube Cinta Quran TV yang diunggah pada 14 April 2023 lalu.

BACA JUGA:  Crazy Rich Surabaya Bagi Tips Naik Gaji dan Karier, 1 Hal Ini Kuncinya

Di dalam video tersebut dia mengungkapkan niatnya karena ingin wakaf dan percaya rezeki itu akan dilipat gandakan oleh Allah SWT.

"Sesuai janji Allah SWT, berbagi satu diganti 10. Bahkan yang lebih dalam lagi, dalam Al-Baqarah 1 diganti 700, jadi kenapa harus takut," katanya dikutip pada Rabu (17/5).

BACA JUGA:  Edan! Crazy Rich Surabaya Keluarkan Ratusan Juta Servis Supercar, Akibat Tikus

Kini hotel yang diwakafkan oleh orang tuanya itu telah menjadi sekolah Khadijah plus.

"Makanya saya bilang, saya ini belum ada apa-apanya dibandingkan dengan ibu saya. Sekarang jadi sekolah Khadijah plus, ibu Khofifah yang nerima," jelasnya.

BACA JUGA:  Disapa Warganet, Crazy Rich Surabaya Curhat AC Lamborghini Rusak

Keputusan berwakaf dan rajin bersedekah diyakini Aisyah akan membuat hidup semakin bahagia.

"Semakin kamu berbagi, kamu semakin bahagia," lanjutnya.

Rajin bersedekah dan berwakaf ini dikatakan Aisyah hasil didikan orang tua yang selalu menyontohkan sejak kecil.

Tak hanya itu ada satu pesan dari orang tua yang hingga saat ini selalu dia pegang, yakni mengenai kejujuran.

"Kalau kamu nggak jujur itu kamu hancur dan itu terbukti ke saya," bebernya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM