TWC Sarita Beauty Bebas Kusam, Temani Aktivitas Selama Puasa

13 April 2021 19:00

Jatim.GenPI.co - Mayoritas wanita Indonesia pasti mengidamkan wajah yang glowing, flawless, dan cerah bukan.

Ternyata untuk mendapatkan skin goals itu kuncinya ada saat anda memilih base make up, tentu harus sesuai dengan jenis kulit.

Jika salah pilih bisa jadi impian memiliki wajah glowing, flawless, dan cerah tak didapat.

Tapi tenang, Two way cake (TWC) Sarita Beauty tidak hanya mampu memperbaiki tampilan kulit yang kusam terlebih saat sedang berpuasa.
Lalu, memilih bedaik yang bisa membuat kulit terlihat lebih cerah dan glowing memang sedikit tricky. Salah pilih shade bedak justru berakibat menjadi greysih (keabuan).

Dengan TWC varian Light Glowing dari Sarita Beauty wajah terlihat cerah natural tanpa menimbulkan white cast. Penampilan saat menyambut Ramadan pun menjadi lebih fresh dan menawan.
       
Kerennya lagi, anda hanya dengan memakai TWC varian Light Glowing saja, wajah akan instan glowing, cerah, tanpa minyak berlebih.

Meskipun membuat tampilan kulit setingkat atau dua tingkat lebih cerah, tapi partikel bedaknya mengikuti pigmen asli kulit dan menyatu dengan permukaan kulit dan hasilnya tidak akan menor seperti memakai topeng.

Selain itu TWC Sarita Beauty juga menggunakan physical sunscreen bukan chemical sunscreen.

Kulit wajah pun terbebas dari efek white cast, sekaligus tetap terlindung dari efek buruk sinar UV. Selain flawless, wajah terhindar dari resiko kekusaman saat terpapar cahaya matahari.    

Karena alami, cerah wajah saat memakai varian Light Glowing akan awet selama lebih dari 12 jam, bahkan di siang gari dimana warna bedak menggelap karena oxidize, wajah tetap cerah dan glowing.

Berkat adanya Vitamin E yang melindungi wajah saat berinteraksi dengan radikal bebas dan polutan. Sebagai sumber antioksidan, Vitamin E tidak hanya mencegah make up oxidize tapi juga mempertahankan kelembapan kulit wajah.

Lalu untuk anda yang memiliki skin tone kuning langsat atau sawo matang namun ingin mendapatkan efek cerah dari Light Glowing bisa menyiasatinya dengan memakai foundation, bb cream, atau tint mouisturiser yang warnanya lebih gelap terlebih dahulu.

Kemudian aplikasikan varian Light Glowing sebagai finishing powder dengan brush agar terlihat lebih natural. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM