Duo Desainer Rilis Koleksi Batik Nuansa Timur Tengah

02 Mei 2021 19:00

Jatim.GenPI.co - Batik masih menjadi elemen terpenting dalam karya-karya dua desainer kakak-adik. 

Andy Sugix dan Hefi Rosid kembali menampilkan batik dalam Moslem Fashion Icon 2021. Tak biasa, batik yang mereka bikin mengawinkan dengan nuansa Timur Tengah.

BACA JUGA: Efek 2 Varian Eyelashes Sarita Beauty, Bikin Mata Lebih Hidup

"Pada koleksi kali ini, kami membawa nuansa Timur Tengah," kata Andy Sugix. 

"Tapi kalau diperhatikan lebih detail lagi, kami juga menggabungkan hal itu dengan keindahan budaya Indonesia," imbuhnya saat diwawancara di Oval East Atrium Ciputra World Surabaya.

Koleksi berjudul Baaha'uka tersebut dibawakan dengan apik oleh model dari SZ Management.

Supaya mengikuti selera masyarakat saat ini, Hefi Rosid menambahkan obi.

Ide menonjolkan keindahan budaya Indonesia rupanya dicetuskan olehnya.

Sehingga, muncul nama Baaha'uka yang berarti keindahan.

BACA JUGA: PDIP Surabaya Jengah, Siap Kawal Sekolah Tatap Muka

Andy kemudian mewujudkan desain dengan gayanya sendiri, yang terkenal dengan outer-nya.

Ada beberapa model two pieces, inner, outer panjang sampai rok. (del)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif Reporter: Delya Octovie

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM