Kenali Ragam Lem Eyelashes Sebelum Salah Memilih

13 Oktober 2021 14:30

Jatim.GenPI.co - Jangan sepelekan memilih lem bulu mata. Komponen ini sama pentingnya dengan false eyelahses (bulu mata palsu) itu sendiri.

Pemilihan lem yang bagus juga sangat berpengaruh kepada ketahanan eyelashes dan kesehatan organ mata.

Selain false eyelashes yang berbahan human hair, juga lemnya harus berbahan premium.

BACA JUGA:  Tampil Cetar Saat Pesta Bukan Hal Mustahil dengan Eyelashes

Lem eyelashes memiliki banyak ragam yang wajib diketahui. Secara umum ada tiga yang ada dipasaran, yakni bening transpran, putih susu, dan berwarna hitam.

Tiap tipe itu memiliki peruntukkan masing-masing, dan disesuaikan dengan kebutuhan riasan.

BACA JUGA:  Eyelashes Sarita Beauty, Riasan Mata Makin Memukau

Lem berwarna bening dan transparan misalya, memiliki kemampuan mudah dalam pemasangan eyelashes. Selain itu bentuknya yang bening tidak menimbulkan residu di kelopak mata.

Beberapa jenis lem tersebut baisanya disertai dengan alat untuk membentuk lipatan mata agar tipe mata monolid dapat memiliki double eyelid.

BACA JUGA:  Masker Bukan Halangan Tampil Cantik, Cobalah False Eyelashes

Sedangkan jenis lem eyelashes berwarna putih susu merupakan yang umum ada, karea daya rekatnya sangat baik.

Jenis ini sangat ramah untuk pemula. Ketika dipalikasikan, lem ini akan berubah menjadi transparan sesaat setelah kering.

Memungkinkan untuk tidak meninggalkan residu berwarna putih meski salah dalam meletakkan posisi eyelashes salah atau ingin memperbaikinya.

Berbeda jika memilih lem yang berwarna hitam. Tentu akan meninggalkan bekas, sehingga dapat merusak penampilan.

Lem berwarna hitam ini khusus untuk profesional seperti makeup artis (MUA). Kendati sulit, namun lem ini memiliki kelebihan yakni tidak perlu memakai eyeliner lagi untuk menutup strip lashes dari eyelashes human hair.

Kamu masih belum merasa mahir, ada baiknya memakai lem eyelashes berwarna putih dari Sarita Beauty. Lem ini memiliki daya rekat yang sangat baik.

Selain itu, mampu mempertahankan eyelashes human hair agar tetap stay selama 24 jam. Buang rasa khawatir ujung bulu mata menusuk ke bagian dalam mata.

Tidak perlu lagi khawatir lagi alergi dan iritasi, karena bebas formaldehida dan bahan berbahaya lain. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM