Tahukah, Jawa Timur Ternyata Produsen Susu Sapi Terbanyak

Tahukah, Jawa Timur Ternyata Produsen Susu Sapi Terbanyak - GenPI.co JATIM
Selama musim hujan produksi susu sapi rawan turun (foto:M. Ubaidillah/genpi)

GenPI.co Jatim - Produksi susu sapi Jawa Timur yang tertinggi di Indonesia. 

Data Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur produksi susu sapi pada 2021 mencapai 558.758 ton. 

Daerah lain masih di bawah Jatim, seperti Jawa Tengah 283.361 ton, kemudian Jawa Barat 102.509 ton, lalu DI Yogyakarta 5.306 ton, dan DKI Jakarta 4.337 ton.

BACA JUGA:  Keren! Dosen UMM Ubah Kotoran Sapi Jadi Bermanfaat

“Alhamdulillah produksi susu sapi Jatim kembali mencatatkan angka tertinggi secara nasional. Produksi susu sapi Jatim tahun 2021 mencapai 558.758 ton, meningkat dibandingkan tahun 2020 dimana produksi susu sapi kita 534.152 ton," ujarnya Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa mengutip dari laman Kominfo Jatim, Jumat (28/1). 

Dia mengungkapkan, 558.758 ton susu yang diproduksi di Jatim tersebut dihasilkan dari 302.300 ekor sapi perah. Dengan daerah penghasil susu sapi terbanyak berada di Kabupaten Pasuruan, kemudian Kabupaten Malang, Kabupaten Tulungagung, Kabupaten Blitar dan juga Kota Batu.

BACA JUGA:  Musim Hujan, Peternak Sapi Was-was

"Terima kasih para peternak Jatim, perguruan tinggi, dan seluruh program pemerintah pusat untuk peternak Jatim,” kata Khofifah. 

Mantan menteri sosial itu menyampaikan, program peningkatan populasi sapi perah memang sedang digalakkan melalui sejumlah program unggulan. 

BACA JUGA:  Kini di Malang, Peternak Sapi Gunakan IOT, Keren!

Upaya tersebut, salah satunya dengan menggencarkan teknologi inseminasi buatan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya