Sungai Surabaya Berbusa, Eri Cahyadi Langsung Lakukan ini

Sungai Surabaya Berbusa, Eri Cahyadi Langsung Lakukan ini - GenPI.co JATIM
Kondisi Sungai Kalisari Damen, Kalisari, Mulyorejo, Surabaya berbusa. (foto : Ananto Pradana/GenPI.co Jatim).

GenPI.co Jatim - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi meminta Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Surabaya melakukan pengecekan instalasi pengolahan air limbah (IPAL) pabrik di Surabaya.

Arahan itu muncul usai Sungai Kalisari Damen Surabaya dipenuhi busa, pada Selasa (2/8).

"Saya minta juga diteliti, dicek pabriknya sopo ae (siapa saja). Cek semua IPAL-nya," kata Eri kepada media, Rabu (3/8).

BACA JUGA:  Gus Samsudin Ancam Polisikan Siapapun yang Sebut Dirinya Penipu

Melihat fenomena sungai berbusa, dia pun meminta agar semua pengelola pabrik memperhatikan kondisi kelayakan IPAL masing-masing.

"Saya pastikan jangan sampai ada pabrik yang langsung membuang limbahnya ke dalam sungai. Karena pabrik itu wajib punya IPAL," jelasnya.

BACA JUGA:  6 Ketua DPAC Janji Setia Bantu Tingkatkan Kursi Demokrat Surabaya

Dia mengaku tak segan bakal mengambil tindakan tegas apabila ada pabrik yang terbukti mencemari lingkungan di sungai di Surabaya. Termasuk, terkait busa di Sungai Kalisari Damen.

"Kalau sudah IPAL-nya itu dilanggar dalam perda sama perwali ada aturannya. Dia satu memperbaiki tidak boleh operasional, sampai tidak boleh membuang sampai dia operasional. Kalau sudah (diberi peringatan, red) satu, dua, tiga gak dianu (dihiraukan, red) ya ditutup toh," ujarnya.

BACA JUGA:  Eri Cahyadi Ragukan Busa Sungai Kalisari dari Limbah Rumah Tangga

Meski begitu, dia tak ingin menyimpulkan lebih dini sumber dan penyebab kemunculan busa di Sungai Kalisari Damen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya