Kabar Terbaru Pesilat vs Warga di Malang, Belum Jelas Ujungnya

Kabar Terbaru Pesilat vs Warga di Malang, Belum Jelas Ujungnya - GenPI.co JATIM
Lokasi bentrokan pesilat PSHT vs warga di Kota Malang. (Foto: Ridho Abdullah/JPNN.com).

GenPI.co Jatim - Kabar terbaru bentrokan pesilat vs warga di Jalan Ngaglik, Sukun, Kota Malang pada Minggu (7/8) yang lalu belum jelas ujungnya.

Pelaku hingga kini belum jelas di mana keberadaannya dan bagaimana tindakan hukumnya.

Pihak kepolisian sebenarnya sempat memanggil pimpinan perguruan silat yang bersangkutan, yakni Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) tapi belum ada keterangan soal nama-nama oknum pesilat yang terlibat bentrokan.

BACA JUGA:  PSHT Malang Raya Buka Suara Terkait Bentrok Pesilat vs Warga

Kapolres Malang Kota Kombes Budi Hermanto menerangkan, pertemuan dengan pimpinan PSHT merupakan bentuk antisipasi konflik horizontal yang tidak terprediksi sehingga tidak boleh terulang.

Disinggung mengenai perkembangan bentrokan pesilat dengan warga beberapa hari yang lalu, dia memberikan komentarnya.

BACA JUGA:  Polisi Tangkap 3 Tersangka Perkelahian PSHT vs Pagar Nusa

Perwira melati itga itu mengatakan, pihaknya sedang melakukan proses pemeriksaan lebih lanjut.

Sekarang, kepolisian masih memeriksa saksi tambahan.

BACA JUGA:  Bentrok Pesilat vs Warga di Malang, PSHT Beri Penyataan Tegas

"Iya (pemeriksaan kasus) berlanjut dan kami memeriksa saksi yang lain," ucapnya.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Apa Kabar Kasus Kerusuhan Gerombolan Pesilat Vs Warga Malang? Artikel ini telah tayang di JPNN.com dengan judul "Apa Kabar Kasus Kerusuhan Gerombolan Pesilat Vs Warga Malang?", https://jatim.jpnn.com/kriminal/17033/apa-kabar-kasus-kerusuhan-gerombolan-pesilat-vs-warga-malang

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya