Industri Manufaktur Jadi Andalan BUMN Gresik di Pameran Hannover

14 April 2021 05:00

Jatim.GenPI.co - Salah satu Perusahaan BUMN PT Barata Indonesia (Persero) ikut pameran internasional Hannover Messer 2021 Digital yang digelar secara virtual.

Pameran itu dimulai pada 12-16 April 2021, dengan PT Barata Indonesia sebagai peserta memamerkan industri manufakturnya.

BACA JUGA: Warga Surabaya Tak Perlu Cemas, Ramadan Harga Sembako Stabil

Direktur Utama Barata Indonesia Fajar Harry Sampurno di Gresik, mengatakan dalam pameran itu, perusahaannya menjadi salah satu dari 156 perusahaan di Indonesia yang turut berpartisipasi.

Barata Indonesia merupakan salah satu dari 13 BUMN yang dipilih Kementerian BUMN untuk mengikuti pameran itu, karena produk-produk manufaktur yang diproduksi mampu bersaing di pasar internasional.

"Salah satu pesan yang kami usung dalam pameran ini adalah, kualitas produk yang dihasilkan oleh industri manufaktur Tanah Air, memiliki kualitas yang baik, dan juga mampu berbicara di panggung internasional," ujarnya.

Ia mencontohkan komponen pembangkit listrik produksi Barata Indonesia, seperti Condenser, LP Outer Casing, Combustion Chamber, LP Inner Casing serta Blade Ring tealh.

Nah hasil komponen pembangkit listrik produksi mereka itu sudah tersebar di berbagai belahan dunia, seperti Panama, Argentina, Brasil, Uruguay, Irak, Dubai, Pakistan, Bangladesh, Jepang, dan Korsel.

Kemudian, produk komponen Kereta Api yang telah dipercaya oleh klien Barata Indonesia di Amerika Serikat, Meksiko, Kanada, Australia, serta Rusia.

"Selain mempromosikan industri manufaktur Indonesia, kami berharap pameran ini mampu menggaet kerja sama strategi baru dalam skema global supply chain," katanya.

BACA JUGA: Jaga Stabilitas Harga, Pemkot Surabaya Operasi Pasar Ramadan

Dalam pameran itu, Barata Indonesia juga turut menjelaskan transformasi digitalisasi proses manufaktur yang dilakukan dalam rangka mendukung implementasi industri 4.0.

Lalu juga menghadirkan webinar dengan tema Becoming Global Supply Chain and Indternational Business Partner for Industrial Component. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co JATIM