Pernyataan Bulog Jatim Bisa Bikin Lega Emak-emak

17 April 2021 10:00

Jatim.GenPI.co - Bulog Divisi Regional (Divre) Jawa Timur menjamin beras aman hingga Idulfitri. 

Hitungan Kepala Perum Bulog Divre Jatim Khozin, dengan stok 236 ribu ton yang ada di gudang masih mendukupi. 

BACA JUGA: Bukan Beras yang Harus Dikhawatirkan Ibu Probolinggo, Tapi Gula

Angka itu masih akan terus bertambah mengingat saat ini masih musim panen. 

"Selain itu, per hari kami masih bisa menyerap hasil produksi beras milik masyarakat sebanyak 2.700 ton," ujar Khozin, Jumat (16/4).

Bulog memiliki standar soal serapan beras di petani, seperti kadar air maksimal 14 persen, patahan beras maksimal 20 persen dan PH beras 7 persen. 

Khozin mengaku saat ini sudah banyak pengusaha penggilingan yang mulai melakukan perbaikan dalam menerapkan standar SNI. Upaya itu dilakukan agar beras medium agar berasnya terserap Bulog. 

"Kurva penyerapan sudah mulai turun dari 3.000 ton per hari sekarang menjadi 2.000 ton pe rhari," tegasnya. 

Selain menyerap beras milik petani, Bulog Divre Jatim juga memastikan penyaluran stok di pasar masih lancar. 

"Sejak Januari sudah ada 9.900 ton beras sudah disalurkan se-Jawa Timur melalui operasi pasar," katanya. 

BACA JUGA: Warga Madiun Tak Perlu Resah, Bulog Pastikan Stok Beras Aman

Angka itu memang menurun dibandingkan tahun lalu yang mencapai ratusan ribu ton. Penyebabnya yakni banyaknya bantuan beras dari pemerintah pusat kepada masyarakat. 

"Untuk penyaluran kami juga siap melayani ritel, grosir, perorangan dengan harga yang sama yakni Rp8.300 per kilogram dengan kami beli di masyarakat," katanya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM