Tak Mau Ambil Risiko, Pemkot Malang Batalkan Pasar Murah

07 Mei 2021 11:30

Jatim.GenPI.co - Pemkot Malang akhirnya membatalkan pasar murah Ramadan yang rencana akan digelar di kawasan Stadion Gajayana. 

Pelaksana Tugas Kabag Humas Pemkot Surabaya Pemkot Malang Nur Widianto berasalan, pembatalan ini untuk menghindari kerumunan. 

BACA JUGA: Jelang Lebaran Disperindag Kota Madiun Pantau Makanan dan Minuman

"Setelah kita lihat peta di lapangan, maka dipastikan tidak bisa memungkinkan untuk mengikuti protokol kesehatan dan akhirnya dilaporkan, kemudian diperintahkan untuk dibatalkan," ujarnya, Kamis (6/5). 

Rencananya, pelaksanaan pasar murah ini akan digelar pada 7-8 Mei 2021. 

Pemkot sempat melakukan verifikasi lapangan sebelum pelaksanaan pasar murah. Hasilnya, ada keraguan menggelar pasar murah. 

Widianto menyampaikan, pola gerak masyarakat akan sangat sulit diprediksi. Terlebih bahan pangan yang dijual memiliki harga murah, sehingga pelaksanaan protokol kesehatan akan cukup sulit.

"Penerapan protokol kesehatan tampaknya sulit dilakukan, termasuk bagaimana orang mengantre," katanya. 

Sebelumnya, ada rencana kegiatan pasar murah di kawasan Stadion Gajayana, Kota Malang, pada 7-8 Mei 2021. 

BACA JUGA: Pemudik Tak Berkutik, Polres Malang Pelototi Jalur, Cek Titiknya

Melalui surat yang ditandatangani oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Malang Hadi Santoso, ada imbauan kepada masyarakat untuk partisipasi pada kegiatan tersebut.

Pelaksanaan pasar murah tersebut, bertujuan untuk menyediakan bahan kebutuhan pokok dengan harga murah, sebelum datangnya Idulfitri 1442 Hijriyah. Namun, pada akhirnya rencana tersebut dibatalkan karena ada risiko penyebaran Covid-19. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM