3 Cara Investasi Kulit Agar Terlihat Lebih Muda

11 April 2021 06:30

Jatim.GenPI.co - Eksfoliasi penting dilakukan untuk mengangkat sel-sel kulit mati di wajah maupun tubuh.

Namun, bagi pemilik kulit sensitif, eksfoliasi bisa menjadi momok tersendiri.

BACA JUGA: Tips Merawat Kulit Selama Ramadan Menurut Ahli

"Kulit itu secara alami regenerasi sendiri setiap 28 hari. Nah, eksfoliasi ini membantu mempercepat regenerasi, sehingga merangsang kolagen," ujar Aesthetic Expert Drialogy, dr Iin Agustin, Sabtu (10/4).

Kondisi kulit sensitif memang mengharuskan pemiliknya ekstra hati-hati.

Bila tidak, kulit wajah bisa iritasi bahkan sampai mengelupas bila melakukan eksfoliasi tanpa memerhatikan tiga hal ini:

1. Lakukan physical exfoliation 

Ada dua cara eksfoliasi, pertama yakni physical exfoliation menggunakan scrub, dan kedua chemical exfoliation.

"Saya lebih menyarankan physical exfoliation dari pada yang chemical. Karena physical exfoliation bisa diatur sesuai kondisi kulit. Misal, terjadi kemerahan parah, eksfoliasi bisa dihentikan," terangnya.

2. Perhatikan bahan dan teknik eksfoliasi

Berbeda dengan chemical exfoliation yang tidak bisa dihentikan kapan saja, physical exfoliation dapat dilakukan sesuai keinginan pasien.

Kondisi itu membuat realatif lebih aman untuk kulit sensitif.

Untuk physical exfoliation, Iin menyarankan penggunaan bahan yang ringan.

Teknik pengaplikasiannya juga lebih hati-hati. "Waktu mengaplikasikan tidak boleh terlalu ditekan," ucapnya.

3. Waspada pilih sabun muka

Supaya kondisi kulit wajah yang sensitif tidak semakin parah, Iin menekankan pentingnya memerhatikan bahan sabun muka.

Salah satu bahan yang perlu dihindari yaitu deterjen. "Karena facial wash yang mengandung deterjen itu akan menyerap minyak alami kulit," ujarnya.

BACA JUGa; 9 Makanan yang Baik Bagi Wanita, Rasakan Khasiatnya

Ia menyebut sabun muka yang mengandung deterjen akan membuat kulit sensitif menjadi lebih kering dan terasa ketat.

Tak hanya itu, bila dibiarkan terus-menerus, wajah bisa terasa gatal dan muncul keriput. (*)
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM