Daftar Kafe di Ponorogo, Cocok Buat Nongkrong Akhir Pekan

16 Januari 2022 16:30

GenPI.co Jatim - Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur tidak hanya dikenal dengan kesenian reognya saja. Kuliner di Ponorogo juga tak kalah dikenal dan beragam jenisnya.

Merangkum dari berbagai sumber, GenPI.co Jatim setidaknya merekomendasikan tiga kafe di Ponorogo yang enak dijadikan tempat nongkrong atau mengerjakan tugas.

Beberapa kafe di Ponorogo itu antara lain:

BACA JUGA:  Es Santan, Kuliner Legendaris Kota Malang, Segar dan Gurih

1. Reog coffee Ponorogo

Kafe ini memiliki lokasi yang enak dan nyaman untuk dijadikan nongkrong.

BACA JUGA:  Penyetan Sambal Cak Di, Pedesnya Buat Ketagihan

Pengunjung bakal semakin betah dengan adanya wifi gratis yang disukai pengunjung.

Menu makanan di sana juga banyak jenisnya, seperti aneka ayam, gorengan dessert, minuman kekinian dan lain sebagainya.

BACA JUGA:  Bakso Bakar Pak Man di Kota Malang, Enak Buat Ngiler

2. Origin Coffee Lab

Kafe satu ini memiliki banyak menu kekinian, seperti pasta, sosis bakar, steak, aneka dessert cantik dan lainnya.

Selain itu anda juga bisa memesan kopi racikan barista dengan berbagai karakter unik dan menarik.

Menu makanan yang ditawarkan terjangkau, yakni mulai Rp 45.000 hingga Rp 13.000 harga tersebut untuk varian kopi.

Kafe ini lokasinya di Jalan Jenderal Sudirman nomor 42, Krajan, Kepatihan, Kecamatan Ponorogo, Kabupaten Ponorogo.

3. Aura kopi

Aura kopi menyajikan jenis kopi ala modern. Suasananya ada di dalam ruangan dan di luar ruangan.

Anda saat di sana bisa menikmati kopi sambil berfoto-foto dengan spot yang instagramable.

Lokasi kafe ini terletak di Jalan Mayjen Sutoyo S Nomor 26, Cekok, Babadan, Ponorogo.

Berbagai jenis kopi banyak di sana, mulai dari kopi kekinian hingga kopi dari barista.

Harga sangat bersaing namun tidak akan menguras kantong anda. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM