Alun-alun Surabaya Belum Pasti Buka Akhir Tahun, Ada Apa?

19 Desember 2021 19:30

GenPI.co Jatim - Alun-alun Surabaya yang terletak di Kompleks Balai Pemuda, Jalan Gubernur Suryo sudah resmi beroperasi pada Minggu (19/12).

Pemubukaan itu juga telah beredar di media sosial Disbudpar Surabaya.

"Ya (Alun-alun Surabaya di buka)," kata Antiek melalui pesan singkat kepada GenPI.co Jatim, Minggu (19/12).

BACA JUGA:  Suasana Perayaan Pergantian Tahun di Kota Batu akan Berbeda

Meski sudah buka, untuk operasional pada momen akhir tahun, Antiek menyebut bakal dilakukan pengecekan lanjutan.

"Kita evaluasi dulu (untuk akhir tahun)," jelasnya.

BACA JUGA:  Jadwal dan Rute Rekayasa Lalin di Trawas Mojokerto Saat Nataru

Sementara itu, bagi warga Surabaya yang hendak berkunjung ke sana. Ada baiknya memperhatikan jam operasional alun-alun Surabaya ini.

Operasional alun-alun dimulai sejak pukul 10.00 WIB hingga 20.00 WIB.

BACA JUGA:  Hore! Warga Surabaya Kini Punya Alternatif Wisata Baru

Disisi lain, lanjut Antiek, pembukaan kawasan alun-alun di sisi atas dan bawah atau basement sudah melalui serangkaian penilaian dan pengecekan dari Satgas Covid-19 Kota Surabaya.

"Ya pengaturan sesuai hasil assesment prokes (protokol kesehatan)," ungkapnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM