Lumajang Punya Tempat Wisata Baru, Lokasinya Cozy Banget

13 Februari 2022 10:00

GenPI.co Jatim - Lumajang tidak henti-hentinya menyajikan destinasi wisata yang memukau.

Kabupaten yang berada di Selatan Jatim itu diberkahi dengan bentang alam cukup lengkap, mulai dari gunung hingga pantai.

Bumi Perkemahan Glagah Arum salah satunya, berada di lereng Gunung Semeru, tempat ini menyajikan pemandangan khas pegunungan yang asri.

BACA JUGA:  Kampung Ondomohen Siap jadi Ikon Wisata Baru Surabaya

Tempat wisata yang berada di Desa Kandang Tepus, Kecamatan Senduro Lumajang itu memang baru saja diresmikan pada, Sabtu (29/1).

Pun demikian, bumi perkemahan ini sudah banyak didatangi wisatawan, terutama di akhir pekan.

BACA JUGA:  Indahnya Air Terjun Coban Lawe Ponorogo Hipnotis Mata

"Luar biasa antusias yang direspon masyarakat lokal maupun luar Lumajang, terutama mereka bisa menginap di Glamping (glamour camping, red) dan kalau weekend ini sudah full booking sampai akhir Februari 2022 mendatang," ujar Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati mengutip laman resmi Pemkab Lumajang, Kamis (10/2).

Dia yakin, meningkatnya kunjungan wisatawan ini meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar.

BACA JUGA:  6 Wisata Hits di Malang Awal Tahun 2022, Berangkat Kuy

Warung dan tempat makan tumbuh di sekitar Bumi Perkemahan Glagah Arum.

"Saya bersyukur ada destinasi wisata baru di lumajang di masa pandemi, ini membangkitkan pertumbuhan ekonomi masyarakat dipersekitaran sana," katanya.

Indah mengatakan, ke depan ada rencaana untuk menambah kolam renang untuk menambah daya tarik wisatawan datang ke Bumi Perkemahan Glagah Arum.

"Kami akan bikin wahan-wahana baru disana, kalau tetap tidak menarik lagi buat masyarakat yang sudah pernah datang, kami akan bikin InsyaAllah kolam renang disana," tandasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM