Lebaran Wisata Kota Malang Tetap Buka, Pemkot Beri Pesan Khusus

03 Mei 2022 00:00

GenPI.co Jatim - Malang masih menjadi salah satu tujuan wisata favorit di Jawa Timur. Tak heran bila libur panjang seperti Idulfitri wilayah tersebut dibanjiri pelancong.

Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kota Malang mengingatkan pelaku wisata tetap menaati protokol kesehatan (prokes).

“Kesiapan di tahun ini tentu euforia masyarakat akan tinggi. Kesiapan hotel, resto dan pengelola wisata harus menerapkan aturan yang sudah berlaku seperti prokes," Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kota Malang Ida Ayu Wahyuni saat dikonfirmasi GenPI.co Jatim, Minggu (1/5).

BACA JUGA:  Okupansi Hotel di Malang Masih Landai

Dia mengingatkan pengelola tempat wisata untuk tetap memfungsikan aplikasi PeduliLindungi.

Pihaknya juga mengimbau agar jangan ada obat-obaan terlarang. "Fungsikan aplikasi PeduliLindungi, hotel dan resto jangan sampai ada alkohol dan NAPZA,” katanya.

BACA JUGA:  Jembatan Lembah Dieng Malang Terputus Total

Ida mengaku sudah melakukan komunikasi bersama dengan para pelaku wisata. Sejumlah destinasi, termasuk kampung tematik masih akan beroperasi selama Hari Raya Idulfitri.

“Penekanannya adalah menggunakan protokol kesehatan. Walaupun sudah turun jangan abai,” imbuhnya.

BACA JUGA:  Pengumuman! 6 Pantai di Malang ini Tutup Selama Idulfitri

Selain itu, untuk okupansi hotel dan restoran, diprediksi mengalami peningkatan dari biasanya.

Data yang masuk kepadanya hingga akhir pekan lalu sudah mencapai 40-50 persen. Akan tetapi okupansi saat ini memang masih ditopang dengan adanya meeting dari berbagai perusahan bahkan pihak.

“Kunjungan daya tarik sudah lebih banyak dari hari biasa, kapasitas sesuai dengan PPKM Level 2, 75 persen,” pungkasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM