Bunbin Mini jadi Alternatif Liburan Keluarga di Probolinggo

09 Mei 2022 05:00

GenPI.co Jatim - Kota Probolinggo punya kebun binatang/Bunbin Mini atau Taman Wisata Studi Lingkungan (TWSL).

Pada libur lebaran lalu tempat tersebut ramai dikunjungi wisatawan. Jumlahnya meningkat drastis hingga mencapai 400 orang per hari.

Wisatawan datang tidak hanya dari Kota Probolinggo saja, tetapi juga daerah sekitarnya.

BACA JUGA:  Populasi Kijang di Taman Nasional Meru Jember Bertambah 12 Ekor

Beberapa di antaranya berasal dari Lumajang, Pasuruan, hingga Jember. Kebanyakan datang bersama keluarga.

"Alhamdulillah, pada libur Lebaran ini, pengunjung TWSL naik drastis. Rata-rata Bunbin dikunjungi 400 orang per hari," kata Kepala Unit Pelaksana Teknik (UPT) TWSL, Akbarul Huzaini mengutip Ngopibareng.id, Jumat (6/5).

BACA JUGA:  Taman Nasional Bromo Tengger Semeru Punya Wisata Baru

Meski jumlah pengunjung membeludak selama libur lebaran, pengelola TWSL memastikan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Semua pengunjung tetap wajib memakai masker dan tidak bergerombol di satu tempat.

BACA JUGA:  Kunjungan Kebun Binatang Surabaya Melonjak Pesat, Hamdalah

Bunbin Mini menjadi favorit liburan keluarga karena suasananya yang nyaman.

Para pengunjung bisa menikmati satwa seperti ular, burung, singa, beruang, hingga siamang sembari berteduh di bawah rindangnya pepohonan.

"Anak-anak saya senang kalau diajak ke Bunbin mini di Probolinggo," kata A. Rahman, pengunjung dari Lumajang.

Pengunjung lainnya dari Probolinggo, Puji mengaku sering bersantai di TWSL.

"Suasana TWSL membuat pikiran fresh setelah penat bekerja," ujarnya.

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM