Keren, Kalimas Surabaya Bakal Disulap Sebagai Wisata Malam Hari

25 Mei 2022 20:00

GenPI.co Jatim - Wisata air di Sungai Kalimas Surabaya segera dipercantik. Sejumlah spot yang membentang mulai Monkasel, Taman Prestasi, hingga Taman Eskpresi di area Museum Pendidikan bakal tampil beda.

Konsep yang dikemas, yakni wisata malam. Fokus pengerjaan saat ini pada area taman. Beberapa tanaman rimbun akan dikurangi agar lebih cantik.

"Konsepnya itu park bisa dilihat. Kalau garden kan rimbun tertutup, ini harus dikurangi," kata Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Rabu (25/5).

BACA JUGA:  Kejadian Orang Tenggelam di Sungai Kalimas, Petugas Terus Mencari

Keberadaan sentra wisata kuliner (SWK), salah satunya di Taman Prestasi bakal diperbaiki. Posisinya akan menghadap langsung ke Kali Mas.

Nantinya perahu yang melintas dari dermaga di Monkasel bakal berhenti di Taman Prestasi. Selanjutnya, penumpang bisa berhenti di SWK sembari mencicipi kuliner yang tersedia.

BACA JUGA:  Wisata Perahu Kalimas Surabaya, Liburan Murah Meriah

Taman Prestasi, nantinya juga akan dibagi dalam beberapa area. Selain SWK, spot baru yang ditawarkan adalah Taman Lampion.

"Saya bilang kalau Tapres (Taman Prestasi, red) terlalu panjang. Ada Tapres, ada tempat makan (SWK), setelah itu saya potong dan buat taman lampion. Nanti kapal juga akan berhenti di situ," terangnya.

BACA JUGA:  Kunjungan Wisata Perahu Kalimas Surabaya Melonjak Saat Idulfitri

Sementara itu, rute wisata malam di Kalimas meliputi Dermaga Monkasel, Taman Prestasi, Taman Ekespresi Museum Pendidikan, hingga Dermaga Wisata Perahu Siola.

"(Operasional wisata malam, red) sampai jam 22.00 (Senin-Jumat). Kalau malam minggu mungkin sampai jam 11 (malam, red)," terangnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif Reporter: Ananto pradana

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM