Warung Legendaris Bu Kusman Buka Lagi, Harga Masih Terjangkau

13 Juni 2022 12:30

GenPI.co Jatim - Warung Bu Kusman merupakan salah satu pilihan kuliner legendaris di Kota Malang.

Anda bisa mencicipi kuliner lawas di warung yang sudah berdiri sejak 1958.

Sayangnya pelanggan sempat kehilangan warung Bu Kusman karena tutup sejak 2018 yang lalu.

BACA JUGA:  Sengkaling Hadirkan Eduwisata Energi Terbarukan, Yuk Intip

Namun, setelah dua tahun setelahnya, lebih tepatnya pada 2020, Wiwit cucu Bu Kusman dan ayahnya memberanikan diri membuka lagi usaha kuliner keluarga.

Walaupun sempat tidak berjualan lama, Wiwit tetap menjamin kualitas makanan di warung Bu Kusman masih persis dengan masakan Bu Kusman asli.

BACA JUGA:  Jenis Olahan Buah Mangrove, Mulai Sirup Hingga Teh

“Ayah saya, yang juga putra kedua Bu Kusman, turun tangan di dapur dan saat ini bertanggung jawab sebagai quality control menjamin rasa masakan tetap seperti dahulu,” ujarnya dikutip dari laman Pemkot Malang, Senin (13/6).

Menariknya, meskipun banyak yang mengenal warung legendaris, di tangan cucu Bu Kusman, pilihan makanan ditambah lebih kekinian.

BACA JUGA:  Pedagang Berondong Jagung Bersyukur Jualannya Laris di CFD Darmo

Inovasi warung Bu Kusman makanan dalam kemasan boks, seperti ragam rice box kekinian. Namun apabila anda datang langsung ke warung yang berada di Jalan MT. Haryono Nomor 167, Dinoyo, anda bisa menikmati berbagai menu pilihan.

Menu-menu yang tersedia di warung Bu Kusman cukup beragam, seperti nasi rawon, nasi soto daging, nasi campur, nasi empal dan nasi pecel.

Soal harga, warung Bu Kusman bisa dibilang masih terjangkau, yakni rata-rata dibanderol seharga Rp20 ribu untuk makanan utamanya dan untuk laut pendamping harganya Rp1.500. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co JATIM