Ekskavasi Arca Dwarapala, Usaha Arkeolog Pecahkan Teka-Teki

30 Juni 2022 03:00

GenPI.co Jatim - Ekskavasi Arca Dwarapala Candi Singosari di Desa Candirenggo, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang sudah berlangsung sejak 24 Juni 2022.

Tim Arkeolog Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Timur Andi Muhammad Said mengatakan, ekskavasi itu bertujuan untuk memecahkan teka-teki di Arca Dwarapala.

"Arca ini adalah patung penyambutan cuma dalam bentuknya berbeda. Keunikan tersebut yang kami cari dan ungkap," katanya, Rabu (29/6).

BACA JUGA:  Martabak dan Terang Bulan Jadul di Malang, Pertahankan Resep

Menurutnya, Arca Dwarapala masih dalam proses penelitian sehingga sampai sekarang, misterinya belum terungkap.

Namun dalam proses penggaliannya, tim menemukan batu-batu dengan bentuk persegi panjang yang besar-besar.

BACA JUGA:  Cara Seru Menikmati Kawasan Kayutangan, Pakai Skuter

"Bentuknya bata kemungkinan di bawah ini adalah gapura dan di sebelah barat sana kemungkinan adalah kerajaan," ujarnya.

Sementara itu, proses ekskavasi akan berlangsung selama 10 hari. Namun dalam waktu itu, tim BPCB Jatim tidak hanya melakukan penggalian, tetapi berusaha memetakan konstruksi bangunan yang ada di bawah tanah.

BACA JUGA:  7 Tempat Wisata di Malang yang Cocok untuk Liburan Sekolah

"Untuk sekarang, masih belum ada temuan yang utuh, masih proses," ucapnya. (mcr26/jpnn/genpi)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM