Pantai CMC Jadi Destinasi Rendah Karbon, Pemkab Malang Berbenah

12 Juli 2022 11:30

GenPI.co Jatim - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI telah menetapkan Pantai Clungup Mangrove Conservation (CMC) Tiga Warna sebagai pilot project destinasi wisata low carbon.

Pemkab Malang, melalui Dinas Pariwisata langsung berbenah dan meningkatkan fasilitas yang ada di pantai yang terletak di Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing wetan.

Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Malang telah menyiapkan langkah untuk mendukung program destinasi rendah karbon itu. Salah satunya dengan mengembangkan potensi keunikan yang dimiliki Pantai Tiga Warna.

BACA JUGA:  Pantai 3 Warna Jadi Percontohan Nasional Kawasan Rendah Karbon

"Destinasi wisata ini dikelola oleh orang-orang yang dulunya perambah hutan. Dulu hutan mangrove di sana rusak lalu masyarakat diberi edukasi dan sudah dilakukan penanaman," kata Kepala Disparbud Kabupaten Malang Purwoto, saat dihubungi GenPI.co Jatim, Senin (11/7).

Kemudian keunikan lainnya, Pantai CMC Tiga Warna memilih membatasi jumlah pengunjung. Dalam sehari, pihak pengelola hanya menerima 100 orang saja.

BACA JUGA:  Jadwal Sudah Keluar, Anak Kiai Jombang Segera Disidangkan

Tak hanya itu, saat di lokasi wisata Pantai CMC Tiga Warna, wisatawan hanya boleh berkunjung maksimal dua jam saja.

Pihak pengelola juga mengajak wisatawan untuk melakukan rehabilitasi dan konservasi mangrove.

BACA JUGA:  Rahasia di Balik Empuknya Daging Sapi Australia

Wisatawan bisa menjadi orang tua asuh mangrove dengan membayar bibitnya dan biaya perawatan selama satu tahun sebesar Rp160 ribu.

“Keunikan ini yang kemudian membuat Pantai CMC Tiga Warna terpilih dari lima destinasi yang ikut mengurangi emisi gas karbon,” katanya.

Penunjukan ini berarti Pantai CMC Tiga Warna menjadi percontohan bagi wisata-wisata di Indonesia, khususnya Kabupaten Malang untuk mengurangi emisi gas karbon.

“Pemerintah Kabupaten Malang menginginkan wisata-wisata yang lain lebih mengandalkan ekowisata. Tempat-tempat wisata harus bisa mencontoh Pantai CMC Tiga Warna,” pungkasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM