Jalan Tunjungan Terbuka untuk Kegiatan Kreatif, Kata Eri Cahyadi

23 Juli 2022 00:00

GenPI.co Jatim - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi membuka ruang selebar-lebarnya bagi masyarakat yang ingin menampilkan fashion show di Tunjungan Romansa.

Menurutnya, anak-anak muda di Surabaya harus berani tampil kreatif dan mengeksplorasi dirinya.

Apalagi, lokasi Jalan Tunjungan yang menjadi tempat menggelar Tunjungan Romansa juga dekat dengan Balai Pemuda.

BACA JUGA:  Jadwal dan Harga Tiket Kereta Api Surabaya-Malang Sabtu 23 Juli

"Tunjungan (Romansa, red) itu adalah tempat seni, tempat memunculkan (kesenian, red). Karena itu dekat dengan Balai Pemuda yang bisa langsung mengekpresikan jiwa mudanya," kata Eri, Jumat (22/7).

Soal kategori kesenian, Eri Cahyadi membebaskan hal itu. Dia menyerahkan semuanya kepada para anak-anak di Kota Pahlawan.

BACA JUGA:  Kuliner Surabaya, Tahu Tek Ndubleg Porsinya Tak Wajar

Meskipun demikian, mantan Kepala Bappeko Surabaya itu mewanti-wanti agar segala kegiatan berkesenian anak-anak muda tetap memperhatikan batasan, sekaligus mendapatkan izin Disporapar.

"Kaidahnya harus tetap ada batasan-batasannya seperti apa. Sehingga, orang nyaman disana. Pokoknya jangan sampai kotor dan enggak karuan di sana," ujarnya.

BACA JUGA:  Jadwal dan Harga Tiket Bus Harapan Jaya Terbaru, Juli 2022

Ditanya apakah pihaknya akan menggelar fashion week di Jalan Tunjungan, Eri tak menutup pintu soal hal itu. Hanya saja, dia harus menyesuaikan dengan keinginan warga kotanya.

"Kalau ternyata warga Surabaya minta kepinginnya seperti apa, kalau enggak sesuai ya saya larang," jelasnya.

Sebagaimana yang diketahui, di Jakarta saat ini tengah booming Citayam Fashion Week (CFW) di kawasan Jalan Sudirman, Jakarta Selatan. Hype CFW pun merambah sampai Surabaya.

Beberapa waktu yang lalu, crazy rich Surabaya Delta Hesti dan konten kreator Dhanar Febiansyah membuat konten street fashion atau fashion jalanan di Jalan Tunjungan yang menjadi lokasi Tunjungan Romansa digelar.

Jabro menyebut, dirinya membawakan style yang biasa dijumpai di Time Squere, New York, Amerika Serikat.

"Saya tumpahkan di Jalan Tunjungan," kata Jabro, Kamis (21/7).

Soal pemilahan Jalan Tunjungan, menurutnya lokasi merupakan salah satu yang ikonik di Kota Surabaya.

"Surabaya punya ikon Tunjungan, kalau di Jakarta SCBD dan Sudirman," ujarnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM