Sambut Imlek, Kembang Jepun Gelar Atraksi Barongsai, Catat Tanggalnya

21 Januari 2023 15:00

GenPI.co Jatim - Menyambut Tahun Baru Imlek 2023, kawasan Kembang Jepun Surabaya menggelar atraksi barongsai dan beberapa kesenian lain.

Mengutip Instagram @surabayasparkling, selain pertunjukan kesenian khas Imlek. Kawasan Kembang Jepun juga menjajakan kuliner yang siap membuat perut kenyang.

Nah untuk lebih lengkapnya, berikut ini adalah jadwal dan kesenian apa saja yang ditampilkan di kawasan Kembang Jepun, Surabaya.

BACA JUGA:  Promo Tiket Kereta Api Sudah Bisa Dipesan, Ini Daftar KA Harga Miring Daop 8 Surabaya

BACA JUGA:  Antusias Warga Tinggi, Bus Trans Jatim Ditambah 10 Unit

Kembang Jepun Chujie Fest 2023

  • Minggu, 22 Januari 2023

Acara kesenian yang ditampilkan, Barongsai, Dewa Rejeki, Wushu, Musik Tradisional Tionghoa, Tarian Bedhayan Potehi, Tarian Cak Juan.

BACA JUGA:  Alun-Alun Surabaya Gelar Kesenian Khas Imlek, Catat Jadwalnya

Sebagai informasi, beberapa kawasan di Surabaya juga mengadakan pertunjukan Imlek.

Hari ini, Sabtu (21/1) di Alun-alun Surabaya mengadakan pertunjukan barongsai dan leang leong.

Pertunjukan itu dimulai pada pukul 16.00-17.00 WIB. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM