Pasir Putih Situbondo Jadi Favorit Wisatawan Saat Libur Lebaran, Jumlahnya Melonjak

07 Mei 2023 17:10

GenPI.co Jatim - Wisata Pasir Putih Situbondo masih menjadi favorit wisatawan pada saat libur Lebaran 2023 kemarin.

Manajemen Wisata Pasir Putih Situbondo mencatat, sebanyak 19.018 wisatawan telah berkunjung ke sana selama 22-30 April 2023.

"Kami menghitung jumlah pengunjung sejak 22 April 2023 atau bertepatan Hari Raya Idufitri 1444 Hijriah," kata Koordinator Bidang Pariwisata Wisata Bahari Pasir Putih Situbondo, Ruaidi, Kamis (4/5).

BACA JUGA:  46 Ribu Pengunjung Serbu Tempat Wisata di Ngawi Saat Libur Lebaran 2023

Dia melanjutkan, jumlah kunjungan wisatawan di Pasir Putih Situbondo selama libur Lebaran 2023 lalu terus meningkat setiap harinya.

Puncaknya, kata Ruaidi pada Minggu 30 April 2023 lalu dimana jumlah wisatawan mencapai 4.106 orang.

BACA JUGA:  Besok! Festival Rujak Uleg Surabaya Digelar, Siap Manjakan Lidah Pengunjung

Berdasarkan catatan Dinas Pariwisata Situbondo, wisatawan yang berkunjung ke Pantai Pasir Putih beberapa berasal dari luar kota, seperti Jember, Probolinggo, Lumajang, Bondowoso, Malang, Pasuruan, Surabaya, Jakarta, hingga Bandung.

"Kami mengimbau wisatawan menerapkan protokol kesehatan, meskipun Covid-19 melandai. Seperti mencuci tangan dan menggunakan masker," jelasnya.

BACA JUGA:  Hari Ini! Festival Rujak Uleg Surabaya Digelar, Catat Jadwalnya

Sebagaimana diketahui, banyaknya wisatawan yang berkunjung ke Pantai Pasir Putih Situbondo karena suasananya yang tenang.

Tak hanya itu ombaknya yang tenang menjadi alasan berikutnya wisatawan berkunjung ke sana.

Para wisatawan yang ingin melepas penat dari rutinitas sehari-hari bisa maksimal ketika berkunjung ke wisata Pantai Pasir Putih. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM