3 Museum di Surabaya ini Ajak Mengenal Lebih Dekat Sosok Pahlawan

18 Agustus 2021 23:00

Jatim.GenPI.co - Surabaya sebagai Kota Pahlawan memiliki banyak jejak sejarah perjuangan meraih kemerdekaan. 

Di antaranya museum. Dari sekian banyak museum tersebut, ada tiga yang dahulu merupakan tempat tinggal sosok besar kini berubah menjadi museum. 

BACA JUGA: 6 Desa Tertinggi di Jawa Timur yang Bikin Menggigil

Berikut tiga museum yang namanya diambil dari pahlawan nasional di Surabaya. 

BACA JUGA:  Eri Cahyadi Siapkan Misi Surabaya Zona Kuning dalam Sebulan

1. Museum Dr. Soetomo

Nama Dr Soetomo banyak disebutkan di buku sejarah. Pahlawan masa pergerakan itu merupakan tokoh pendiri organisasi Boedi Oetomo.

BACA JUGA:  Surabaya Punya Satu Museum Baru, Yuk Datang

Museum Dr Soetomo terletak di Jalan Bubutan No.85-87, Bubutan, Surabaya. Di museum tersebut tersimpan 328 koleksi berupa alat-alat kesehatan dan foto-foto.

2. Museum H.O.S Tjokroaminoto

BACA JUGA:  House of Sampoerna Gelar Kunjung Museum Daring

Pahlawan satu ini dikenal sebagai bapak bangsa. Ide-idenya banyak diserap tokoh-tokoh nasional. Bahkan Plokamator RI Soekarno disebut pernah indekos di rumahnya. 

Rumah Tjokroaminoto di Jalan Peneleh Gg. VII No.29 - 31, Peneleh, Genteng, Surabaya. Saat ini rumah tersebut berubah menjadi Museum H.O.S Tojkroaminoto. 

3. Museum W.R. Soepratman

BACA JUGA: Eyelashes Sarita Beauty Nyaman Dipakai, Mudah Perawatannya

Pencipta lagu Indonesia Raya, W.R. Soepratman pernah pindah ke Surabaya dari Pemalang pada Tahun 1937. 

Ia bersama dengan saudarinya Ny. Rokijem beserta keluarga sempat tinggal di rumah sederhana yang ada Jalan Mangga No.21, Tambaksari, Surabaya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM