Jatim.GenPI.co - Pantai Sembilan menjelma menjadi salah satu destinasi unggulan di Jawa timur.
Pasir yang putih, air laut hijau kebiruan memberikan keindahan eksotif khas kepulauan tropis.
Namun, tahukah di balik keindahan terdapat sejumlah fakta yang mungkin bagi sebagian orang belum mengetahuinya. Berikut serba-serbi Pantai Sembilan yang dirangkum dari sejumlah sumber.
1. Nama asli
Nama asli pantai ini bukanlah yang disematkan banyak orang sekarang. Sebelum dijuluki Pantai Sembilan, destinasi ini bernama Pantai Bringsang.
Masyarakat sekitar biasanya menyebutnya sebagai Pantai Putih. Karena pasirnya yang putih bersih.
2. Berbentuk angka sembilan
Berubah menjadi nama Pantai Sembilan karena hamparan pasirnya yang membentuk seperti angka sembilan.
3. Terletak di kepulauan
Pantai Sembilan berada di Desa Bringsang, Kecamatan atau Kepulauan Gili Genting, Kabupaten Sumenep.
Untuk menuju ke tempat tersebut wisatawan diharuskan menyeberang memakai perahu motor kecil dari Pelabuhan Tanjung, Saronggi, Sumenep. Bisa juga dengan kapal dari Pelabuhan Pagar Batu, Bluto.
4. Penginapan eksotis
Destinasi ini telah memiliki fasilitas yang mumpuni. Mulai dari makanan hingga penginapan.
Tempat menginapnya juga terbilang cukup eksotis karena terletak di tepi pantai. Dengan ornamen rumah kayu dan hiasan lampu yang indah. Cocok untuk yang akan honeymoon. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News