Kurang Gereget di Bursa Transfer, Madura United Ungkap Alasannya

Kurang Gereget di Bursa Transfer, Madura United Ungkap Alasannya - GenPI.co JATIM
Direktur Utama PT Polana Bola Madura Bersatu Zia Ul Haq. (foto: Laman Madura United)

GenPI.co Jatim - Manajemen Madura United, hingga saat ini belum terlalu aktif melakukan gerakan mendatangkan pemain baru di putaran kedua BRI Liga 1 2021.

Hingga saat ini tercatat, Madura United baru mendatangkan Greg Nwokolo sebagai pemain baru.

Fenomena ini memantik suporter, kapan Madura United kembali melakukan gebrakan di bursa transfer Liga 1 2021.

BACA JUGA:  Aji Santoso Buka Wacana Uji Coba, Simak Jadwalnya

Manajemen Madura United, melalui Direktur Utama (Dirut) PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB) Zia Ul Haq mengaku, saat ini bukan enggan untuk melihat gejolak dari suporter.

Alih-alih terburu-buru mendatangkan pemain baru. Sosok yang akrab disapa Habib tersebut lebih menunggu timing yang tepat.

BACA JUGA:  Pemain Baru Segera Merapat ke Persela Lamongan

"Bukan kami gagal di bursa transfer kali ini atau takut gagal pikat pemain incaran. Kami sudah diskusi dan evaluasi, bahkan gerakan kami memang tidak diketahui," katanya mengutip laman resmi Madura United, Jumat (24/12).

"Sabar, masih lama penutupan pendaftaran pemain dan hanya tinggal diumumkan," lanjutnya.

Dia pun mengatakan, tidak hanya Madura United saja yang baru mengumumkan satu rekrutan baru. Dalam pengamatannya kontestan lain juga masih menunggu timing yang tepat.

BACA JUGA:  Arema FC Butuh 3-4 Pemain Anyar, Eduardo Bocorkan Kriterianya

“Bukan hanya Madura, klub lain juga ditagih demikian, mana welcome-nya. Karena, kami semua sama-sama menunggu waktu yang tepat dan menyelesaikan negosiasi. Percayakan, kami akan berikan yang terbaik,” imbuhnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya