Punya Banyak PR, Pelatih Persela Diburu Waktu

Punya Banyak PR, Pelatih Persela Diburu Waktu - GenPI.co JATIM
Pelatih Persela Jafri Sastra. Foto; ligaindonesia.com.

GenPI.co Jatim - Pelatih Persela Lamongan Jafri Sastra terus mematangkan persiapan tim menjelang seri 4 Liga 1 musim 2021/2022.

Dia menilai masih memiliki pekerjaan rumah (PR) yang harus diselesaikan dalam waktu dekat.

“Saya ingin melihat secara individual, baik itu aspek teknisnya maupun fisiknya. Kami masih banyak PR yang harus kita kerjakan sehingga tim ini nanti di putaran kedua betul-betul siap dalam banyak aspek,” ujarnya mengutip PT LIB, Senin (27/12).

BACA JUGA:  Taufiq Kasrun Siap Kerja Keras Menjabat Manajer Persela

Mantan pelatih PSIS Semarang itu mengaku belum puas dengan penampilan anak asuhnya.

Jafri Sastra berencana membenahi secara menyeluruh pada permainan tim. Menurutnya, Riyatno Abiyoso dkk masih terbawa skema permainan lama.

BACA JUGA:  Pemain Baru Segera Merapat ke Persela Lamongan

Menurutnya, skema permainan lama kurang agresif dan efektif.

Jafri Sastra berharap para pemainnya bisa cepat beradaptasi dengan skema permainan yang pakainya.

BACA JUGA:  Jafri Sastra Pimpin Persela, LA Mania Berharap Setinggi Langit

“Tim akan kami benahi secara menyeluruh dari setiap lini agar mereka bisa cepat beradaptasi dengan pola dan skema bermain yang kami inginkan,” katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya