
GenPI.co Jatim - Duel antara Madura United dengan PSIS Semarang akan tersaji pada laga lanjutan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Jumat (27/1).
Madura United memiliki target untuk memenangkan pertandingan. Tentu itu tidak mudah, mengingat hingga pekan ke-21 anak asuh Fabio Lefundes masih belum bisa meraih kemenangan.
Selain itu, pada putaran kedua ini Madura United memiliki jadwal yang begitu padat.
BACA JUGA: Pelatih PSIS Semarang: Madura United Tak Seharusnya Posisi Bawah
"Empat laga sebelumnya merupakan laga sulit, pada laga itu kita sudah bermain bagus. Namun hasilnya belum maksimal," ujar Fabio Lefundes saat konferensi pers, Kamis (27/1).
Fabio mengaku fokus membenahi penyelesaian akhir jelang laga lawan PSIS Semarang tersebut.
BACA JUGA: Pelatih Madura United Beri Perhatian Trio PSIS Semarang ini
Harapannya, semua pelluang yang didapatkan Alberto Goncalves dkk dapat dikonversikan menjadi gol.
Hasil evaluasi pertandingan-pertandingan sebelumnya, lini depan Madura United memang terjadi problem. Banyak peluang, namun masih minim gol.
BACA JUGA: Pelatih Madura United Latih Mental Pemain, Jelang Lawan PSIS
Karenanya, sesi latihan kemarin dikosentrasikan pada penyelesaian akhir.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News