
GenPI.co Jatim - Persela harus menyerah saat bermain melawan Bali United pada laga lanjutan Liga 1 musim 2021/2022, Selasa (1/3).
Tim berjuluk Laskar Joko Tingkir harus menyerah, meski sempat unggul lebih dulu.
Klub asal Lamongan itu sebetulnya berhasil unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak Rahel Radiansyah pada menit ke-39.
BACA JUGA: Lawan Bali United, Persela Tak Diperkuat Kiper Syarat Pengalaman
Keunggulan tersebut bertahan hingga turun minum. Namun babak kedua Bali United selaku pemuncak klasemen sementara Liga 1 meningkatkan intensitas serangan pada babak kedua.
Laskar Tridatu berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-64 melalui Muhammad Rahmat.
BACA JUGA: Persib vs Persela 1-1, Laskar Joko Tingkir Gagal Raih 3 Poin
Bali United baru bisa memastikan tiga poin pada menit ke-81 lewat gol Eber Bessa.
Hasil tersebut membuat Persela semakin terbenam di peringkat ke-17 klasemen sementara Liga 1 musim ini.
BACA JUGA: Persela Tampil Maksimal Lawan Persib, Meski Tanpa Pelatih Kepala
Persela mengemas 20 poin dari 28 kali pertandingan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News