Imbang Lawan Persita, Pelatih Persik Beri Jawaban Mengejutkan

Imbang Lawan Persita, Pelatih Persik Beri Jawaban Mengejutkan - GenPI.co JATIM
Selebrasi Persik Kediri setelah Youssef Ezzejjari mencetak gol. (Foto: LIB).

GenPI.co Jatim - Persik Kediri hanya berhasil bermain imbang 1-1 melawan Persita Tangerang dalam lanjutan Liga 1 2021-2022 di Stadion Kompyang Sujana, Bali, Selasa (15/3) kemarin.

Pelatih Persik Kediri, Javier Roca memberikan jawaban mengejutkan pasca hasil imbang yang didapatkan timnya.

Menurut pelatih asal Chile tersebut, hasil imbang tersebut sudah layak didapatkan kedua tim.

BACA JUGA:  Kalah Lawan Bali United, Almeida Bela Pemainnya

"Pertandingan yang cukup adil, kami bisa mendominasi babak pertama melawan Persita," kata Javier Roca usai laga.

Javier Roca mengakui, anak didiknya tampil kurang konsisten, terutama di babak kedua.

BACA JUGA:  Liga 1, Persita vs Persik 1-1, Macan Putih Gagal Menang

"Babak kedua Persita bekerja ekstra keras dan bisa memanfaatkan peluang yang mereka punya," lanjutnya.

Javier Roca menginstruksikan kepada pemainnya untuk tidak terlalu lama meratapi hasil imbang tersebut.

BACA JUGA:  Liga 1, Bali United vs Arema FC 2-1, Singo Edan Gagal Menang

Alih-alih meratapi, Javier Roca lebih memilih untuk melakukan persiapan untuk pertandingan selanjutnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya