Persela Gagal Persembahkan Kemenangan di Laga Terakhir Musim ini

Persela Gagal Persembahkan Kemenangan di Laga Terakhir Musim ini - GenPI.co JATIM
Pertandingan Persela vs PSIS Semarang. Foto: Instagram/perselafc.

GenPI.co Jatim - Persela Lamongan gagal memetik kemenangan melawan PSIS Semarang pada pertandingan terakhir Liga 1 musim 2021/2022, Selasa (29/3).

Tim berjuluk Laskar Joko Tingkir itu harus mengakui keunggulan 1-2 atas PSIS Semarang.

Klub asal Lamongan itu tertinggal lebih dulu melalui gol yang dicetak Bahril Fahreza pada menit ke-12.

BACA JUGA:  Lawan PSIS Semarang, Persela ingin Bawa Kado ke Lamongan

Pada menit ke-31 tim berjuluk Mahesa Jenar itu kembali memperlebar kedudukan melalui Rahmad Hidayat.

Sebelum turun minum, Persela mampu memperkecil kedudukan dari tendangan penalti Jose Wilkson pada menit ke-39.

BACA JUGA:  Hasil PSS Sleman vs Persela 3-2, Antiklimaks Laskar Joko Tingkir

Sayang sekali gol tersebut menjadi yang terakhir tercipta pada laga tersebut. Skor 1-2 bertahan hingga pertandingan selesai.

Persela resmi terdegradasi ke Liga 2 musim depan. Tim tersebut berada di urutan ke-17 klasemen Liga 1 musim ini.

BACA JUGA:  Persela Tak Mau Lepas 2 Pertandingan Sisa, Fight Lawan PSS Sleman

Dwi Kuswanto mengemas 21 poin dari 34 laga pada musim ini. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya