Kabar Kurang Sedap Menghinggapi Arema FC Jelang Musim Depan

Kabar Kurang Sedap Menghinggapi Arema FC Jelang Musim Depan - GenPI.co JATIM
Striker Arema FC Kushedya Hari Yudo (tengah) harus absen musim depan karena cedera. (Foto: Arema FC Official)

GenPI.co Jatim - Kabar kurang sedap menghinggapi skuad Arema FC. Tim berjuluk Singo Edan itu harus kehilangan salah satu juru gedornya di awal musim depan.

Penyerang Kushedya Hari Yudo harus absen karena akan menjalani operasi akibat cedera kambuhannya.

Tim Dokter Arema FC dr. Nanang Tri Wahyudi mengatakan, Yudo cedera di titik yang sama.

BACA JUGA:  Arema FC Tantang PSIS Semarang di Laga Uji Coba

"Yudo kena cedera lagi di posisi yang sama. Harus dioperasi dan enggak bisa nonmedis," ujarnya Selasa, (16/5).

Pemain 28 tahun itu memiliki cedera di bagian ligamen lutut kanan sejak awal musim lalu.

BACA JUGA:  Arema FC Masih Punya Kejutan untuk Komposisi Tim

Namun, kata dia, penanganan selama ini hanya dilakukan secara nonmedis. Karena itu ketika kambuh harus kembali menepi.

"Tidak ada jalan lain selain operasi dan harus sesegera mungkin," tuturnya.

BACA JUGA:  Evan Dimas Rasakan Kekeluargaan Arema FC di Latihan Perdana

Kemungkinan Yudo akan absen selama separuh musim. Butuh waktu enam bulan untuk pemulihan pascaoperasi.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Awal Musim Liga 1 2022, Arema Tanpa Kushedya Hari Yudo

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya