Kalah, Pelatih Persebaya Sebut Prospek Timnya Sudah Bagus

Kalah, Pelatih Persebaya Sebut Prospek Timnya Sudah Bagus - GenPI.co JATIM
Aji Santoso saat memberikan keterangan kepada media usai laga Surabaya 729 Game antara Persebaya melawan Persis. (foto : Ananto Pradana/genpi.co jatim).

GenPI.co Jatim - Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso mengapresiasi penampilan pemainnya saat melakoni laga Surabaya 729 Game menghadapi Persis Solo di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (22/5).

Dia menyebut, pola permainan yang diterapkan anak asuhnya sudah memperlihatkan prospek bagus.

Persebaya takluk 1-2 dari Persis pada pertandingan tersebut. Aji tak mempersoalkan meskipun timnya takluk dalam laga uji coba.

BACA JUGA:  Persebaya vs Persis Solo, Bonek Mulai Padati Stadion GBT

Pelatih 52 tahun itu bakal menjadikan pertandingan tersebut sebagai evaluasi sebelum melakoni kompetisi Liga 1 musim 2022/2023.

"Tujuan uji coba untuk evaluasi," kata Aji saat sesi press conference.

BACA JUGA:  Jackson F Tiago Maknai Laga Persebaya vs Persis Solo Berbeda

Aji menjelaskan, gol kedua ke gawang Andhika Ramadhani karena adanya ruang terbuka sisi kiri pertahanan ketika Zainuri mendapat perawatan di luar lapangan.

Hamsah Lestaluhu mampu memanfaatkan untuk mengirimkan umpan balik ke Samsul Arif.

BACA JUGA:  Pesan Aji Santoso untuk Pemain Persebaya di Timnas Indonesia

"Artinya Zainuri kan cedera tadi. Terus kan kosong karena dia masih di luar lapangan, jadi kosong posisinya," ungkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya