
GenPI.co Jatim - Pelatih Persebaya Aji Santoso memuji pemain muda dan calon debutan yang tampil memukau di Piala Presiden 2022.
“Dalam laga terakhir melawan Bali United, kami bisa melihat beberapa pemain muda dan calon debutan di Liga 1 tampil begitu solid. Inilah gunanya preseason,” ujarnya mengutip dari laman resmi klub, Selasa (21/6).
Salah satunya yang menonjol adalah bakat muda asli jebolan Persebaya junior Arief Catur.
BACA JUGA: Rencana Persebaya Usai Pulang Lebih Cepat dari Piala Presiden
Bermain 90 menit saat melawan Bali United, Catur disebut tampil taktis dan tangguh.
Dia disebut bisa menjadi solusi di posisi bek kanan. Posisi yang selama ini dianggap publik lemah jika Koko Ari Araya gabung Timnas Indonesia.
BACA JUGA: Persebaya Langsung Berbenah Usai Tersingkir Piala Presiden 2022
Aji mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya meski tidak lolos babak grup Piala Presiden 2022.
“Saya melihat potensi besar dari tim ini,” kata Aji Santoso.
BACA JUGA: Persebaya Takluk dari Bali United, Berikut Fakta Pertandingannya
Pun demikian, mantan pelatih Persela itu tetap akan mengevaluasi secara keseluruhan. Masih ada kelebihan dan kekurangan yang harus diperbaiki.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News