Persebaya Ajak Persik Uji Coba, Javier Roca Tunggu Undangan

Persebaya Ajak Persik Uji Coba, Javier Roca Tunggu Undangan - GenPI.co JATIM
Pelatih Persik Kediri Javier Roca belum menerima undagan laga uji coba lawan Persebaya. (Foto: M. Ubaidillah/GenPI.co Jatim).

GenPI.co Jatim - Pelatih Persik Kediri, Javier Roca menunggu undangan resmi dari Persebaya Surabaya yang berencana menggelar pertandingan uji coba.

Pelatih asal Chile itu menambahkan, hingga saat ini timnya melalui manajemen Macan Putih belum mendapatkan konfirmasi secara resmi.

"Belum dikonfirmasi mereka punya rencana. Seperti yang saya bilang, manusia punya rencana tetapi yang menentukan Tuhan," kata Javier Roca dikutip dari Ngopibareng, Minggu (3/7).

BACA JUGA:  Terpenting Bola Masuk ke Gawang, Kata Pelatih Arema FC

Namun, apabila ajakan Persebaya terealisasikan, Javier Roca mengaku senang karena mendapatkan lawan tanding yang sepadan.

"Ya, cocoklah Persebaya itu tim besar yang nanti kami bertemu di Liga 1. Apalagi, jika berlangsung di kandang mereka, pasti ada tekanan dari Bonek di lapangan," ujarnya.

BACA JUGA:  Gol Masih Seret, Pelatih Arema FC Angkat Bicara

Tak hanya soal tekanan dari Bonek, Javier Roca menjelaskan, Persik bakal mendapatkan banyak hal yang dipelajari saat melawan Persebaya.

Sementara itu mengomentari banyaknya pemain Green Force yang hengkang musim lalu, Javier Roca tak terlalu ambil pusing. Hal ini menurutnya Persebaya tetap tim besar.

BACA JUGA:  Arema FC Taklukkan Barito Putera Lewat Adu Penalti

"Persebaya tetaplah Persebaya, siapa pun yang masuk ke situ (tim) pasti kental dengan gaya permainan itu. Jadi mereka bukan cuma namanya saja yang besar, tapi juga tim yang berkarakter," pungkasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya