
GenPI.co Jatim - Pertandingan Persebaya vs PSIS Semarang berakhir 1-0 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) pada Selasa (23/8) dalam lanjutan Liga 1.
Sejak menit awal, kedua tim sama-sama mempraktikkan permainan bola-bola cepat.
Green Force langsung membuka peluang di menit ke-2 melalui sepakan Ahmad Nufiandani yang masih bisa ditepis kiper PSIS Ray Redondo.
BACA JUGA: Terseret Judi Online, Arema FC Dilaporkan ke Bareskrim Mabes Polri
Bermain di hadapan Bonek, Persebaya tampil penuh semangat. Beberapa kali serangan yang dibangun sukses menembus kota penalti lawan.
Hanya saja, peluang yang didapatkan masih belum bisa dimanfaatkan dengan baik.
BACA JUGA: Duh! Arema FC Kena Denda Rp 100 Juta PSSI, Buntut Nyalakan Flare
Persebaya nyaris membuka keunggulan melalui tendangan bebas Leo Lelis pada menit ke-13. Namun, bola yang mengalir deras masih bisa diantisipasi Ray Redondo.
Persebaya kembali mendapatkan peluang emas. Namun, sepakan Ahmad Nufiandani di menit ke-18 masih membentur mistar gawang PSIS.
BACA JUGA: Eks Gelandang Persebaya Tak Sabar Bermain di Depan Bonek
Winger Persebaya Ahmad Nufiandani kembali menebar ancaman. Sepakannya di menit ke-20 nyaris membawa Green Force Unggul, andai tak dihalau kaki Ray Redondo.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News