
GenPI.co Jatim - Pelatih Persik Divaldo Alves punya pekerja besar memperbaiki lini insting gol lini serang.
Tim berjuluk Macan Putih tersebut masih mandul, dari empat laga terakhir hanya mampu mencetak satu gol.
Hasil yang didapat juga kurang memuaskan, dua kali imbang dan dua kalah.
BACA JUGA: Persik Gelar Pemusatan Latihan, Evaluasi Total
Divaldo Alves mengeklaim, secara permainan sudah bagus, hanya saja memang kendala masih di lini serang.
"Dalam pandangan saya di tiga pertandingan terakhir, sebenarnya kami mampu mengontrol pertandingan. Kami berhasil menciptakan peluang, tetapi yang terus jadi masalah adalah finishing," ujarnya dikutip dari laman PT LIB, Kamis (22/9).
BACA JUGA: Jeda Pertandingan, Persik Kediri Gelar Pemusatan Latihan
Sebenarnya, seretnya gol Persik sudah terlihat sejak pramusim. Klub asal Kota Kediri hanya bisa mencetak satu gol dari tiga laga melalui penalti.
Permasalahan tersebut terus berlanjut hingga kompetisi dimulai. Sampai pekan ke-10, Persik baru melesakkan empat gol.
BACA JUGA: Alasan Utama Persik Kediri Selalu Gagal Raih Poin Penuh
"Jika ditanya kondisi, saya rasa semua pemain pasti sedih karena tim ini tentu sangat ingin meraih hasil positif. Tapi jika kami mampu mencetak gol, tentu semuanya akan lebih baik," harapnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News