liga 1

Jelang Derbi Jatim, Javier Roca Genjot Fisik Pemain Arema FC

Jelang Derbi Jatim, Javier Roca Genjot Fisik Pemain Arema FC - GenPI.co JATIM
Pelatih Arema FC Javier Roca. (Foto: Laman LIB).

GenPI.co Jatim - Pelatih Arema FC, Javier Roca mulai menggenjot fisik pemainnya menjelang laga derbi Jatim melawan Persebaya Surabaya.

"Kami fokusnya ke fisik, tetapi bukan fisik yang tidak spesifik. Saya mau meningkatkan fisik pemain untuk bisa dipakai di dalam oertandingan," kata pelatih asal Chile itu dikutip dari laman LIB, Senin (26/9).

Menurutnya, aspek fisik ini sangat berpengaruh pada kualitas di lapangan.

BACA JUGA:  Sanksi Komdis PSSI Terlalu Berat, Persebaya Ajukan Banding

Mantan pelatih Persik itu berharap pemainnya bisa lebih nyaman dalam menguasai pertandingan dan hal ini memerlukan fisik yang prima.

"Biasanya kan volume latihannya tinggi, tetapi intensitasnya kurang. Sekarang sebaliknya, volumenya kurang tetapi intensitasnya kencang. Di situ yang mau saya ubah sedikit," ujarnya.

BACA JUGA:  Aneh, Rumput Stadion Gelora Bung Tomo kok Belum Sesuai Standar FIFA

Lanjutnya, gaya permainan ini berbeda dari pelatih Arema FC sebelumnya. Hal ini menyebabkan beberapa perubahan fundamental di dalam tim.

"Mental yang sudah bagus, bisa enak kuasai pertandingan. Kalau sudah enak, pemain tidak perlu melakukan kesalahan," pungkasnya. (*)

BACA JUGA:  Arema FC vs Persebaya, Yuli Sumpil: Rival Aremania Bukan Plat L

Lihat video seru ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya